RAT KOPRASI KP-RI KEMENAG KARAWANG 2023

 

Bismillahirrohmaanirrohiim Puji dan syukur  kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah melimpahkan rahmat dan karunia-Nya kepada kita, solawat dan salam semoga tercurah kepada Nabi Muhammada SAW, semoga aktifitas kita mendapat petunjuk dan dimudahkan Allah aamiin.

Koprasi adalah suatu kumpulan orang-orang untuk bekerja sama demi kesejahtraan bersama. Tujuan koprasi menjadikan kondisi sosial dan ekonomi keluarganya lebih baik  dibanding sebelum bergabung dengan koprasi.

Sesuai dengan ketentuan  pasal 30 Undang-Undang  Nomor 25 Tahun 1992 tentang Perkoprasian, sesuai dengan AD / ART dan hasil rapat anggota bahwa pengurus mempunyai tugas menyelenggarakan Rapat Anggota Tahunan (RAT). Koprasi Republik Indonesia (KP-RI) Kementrian Agama Kantor Kabupaten Karawang sehubungan dengan berakhirnya tahun buku 2022 akan mengadakan Rapat Anggota Tahunan  yang akan dilaksanakan pada:

Hari / Tanggal    : Minggu, 26 Februari 2023

 Waktu                : 08.00 WIB sampai selesai

Agenda               : RAT Tahun Buku 2022

Tempat               : Gedung Aula /  Al-Jihad Kabupaten Karawang

                             Jl. Jendral Ahmad Yani  Karang Pawitan

                             Kecamatan  Karawang Barart Kabupaten Karawang

Untuk mensukseskan agenda rapat tahunan tersebut  segenap petugas koprasi bekerja keras  agar berjalan dengan sukses, seluruh persiapan, kebutuhan, keperluan yang berhubungan dengan Rapat Anggota Tahunan (RAT) sudah disiapkan   secara matang karena  hajat tahunan yang paling penting dalam koprasi dan sangat ditunggu kehadirannya oleh anggota.

Terlaksananya Rapat Anggota Tahunan (RAT) ini menunjukkan bahwa koprasi itu sehat berjalan sesuia dengan mekanisme yang berlaku di koprasi. Terlaksananya rapat ini menujukkan adanya kerjasama yang solid, kompak serta adanya bimbingan dan arahan dari   ketua PKP-RI, Ketua Dekopinda, Kepala Dinas Koprasi dan UMKN  Serta Kepala Kemenag Kabupaten Karawang

Kepala Kantor Kementrian Agama Kabupaten Karawang selaku penasehat dan pembina utama KR-RI Kemenag Kabupaten Karawang dalam amanatnya kita harus bersyukur masih bertahan dalam posisi stabil posisi 5 besar koprasi yang ada di Kabupaten Karawang, anggotannya ada 588 ditahun 2022 semoga koprasi kita mendapat petunjuk dan bimbingan Allah SWT. dan kesejahtraan anggota harus terus ditinggkatkan SHU nya tiap tahun. Kita harus punya aset yang kuat dan stabil dan aset berupa tanah tersebut bisa diberdayakan, aset itu bisa untuk perumahan, pertokoan, disewakan dan lain-lain.

Kegiatan rapat ini dihadiri oleh kepala kantor Kemenag Kabupaten Karawang beserta stap,  undangan, kepala seksi dan stap, para kepala KUA dan stap, pengawas Madrasah dan guru, satker MIN, MTs dan MA, guru-guru PAI, Pengadilan Agama, pensiunan serta pegawai honorer dilingkungan Kemenag Kabupaten Karawang. Tercatat sampai bulan Desember  peserta koprasi  KP-RI Kemenag Kabupaten  Karawang berjumlah 588 orang.

Dalam Rapat Anggota Tahunan (RAT)  akan membahas laporan pertangungjawaban pengurus, laporan pertanggungjawaban pengawas, program kerja dan RAPB, penyerahan penghargaan kepada anggota koprasi teladan, pembagian Sisa Hasil Usaha ( SHU ), uang transpot dan  terakhir doorprize.

Ucapan trimakasih apresia sedalam-dalamnya kepada Bapak H. Dadang Ramdani. M. Si sebagai penasehat KP-RI Kemenag Kabupaten Karawang . Ketua koprasi periode 2021 – 2025 yaitu Bapak Drs. H. Ahmad Ade. Sekretaris Hj. Suryah Al Chin Chin S. S. Kom. Bendahara H. Endang Sumarna. SE. M. Si. Pengawas beserta jajarannya serta beserta para karyawan koprasi beserta jajarannya. Semoga amal baik mereka dibalas oleh Allah SWT dengan balasan yang berlipat ganda aamiin yaa robbal aalamiin.

Sesi terakir dari Rapat Anggota Tahunan ( RAT ) adalah pembagian Sisa Hasil Usaha ( SHU ) dan doorprize yang sangat ditunggu-tunggu oleh pengurus dan anggota. Khusus doorprize aturan main yang berlaku peserta yang mendapat doorprize  orangnya harus hadir ditempat / ruangan RAT tidak bisa diwakilkan sekalipun istri / suami kalau dapat doorprize. Mudah-mudahan doorpprize Rapat Anggota Tahunan ( RAT ) pada tahun ini berpihak pada kita aamiin.

Penghargaan kepada peserta koprasi teladan / aktif

1. Ibu Rikanti Winarti. S. PdI.  GPAI dari Teluk Jambe mendapat hadiah Kulkas.

2. Bapak Deni Firman Hakim S.Ag. dari KUA Kecamatan Cibuaya mendapat hadiah  TV LED 

3. Bapak Pawit. S. Ag. Pengawas  GPAI mendapat hadiah Mesin  Cuci        

 Berikut sebagian poto-poto  kegiatan RAT Koprasi KP-RI Kemenag Kabupaten Karawang tahun buku 2022.        








Komentar

Postingan Populer