SPIRITUAL PROGRAM KE - 01 SMPN 1 RENGASDENGKLOK 2023
Saepul Hikmah
Bismillaahirrohmaanirrohiim Puji syukur kita panjatkan kepada Allah SWT yang telah memberikan berbagai macam nikmat. Solawat dan salam semoga dilimpahkan kepada Nabi Muhammasd kepada keluarganya, para sahabtnya para tabiin dan kepada umatnya. Semoga aktifitas kita selalu mendapat petunjuk dan bimbingan Allah SWT aamiin.
Rengasdengklok, 21 Juli 2023 belajar sudah kembali normal begitu juga seluruh kegiatan sudah berjalan sesuai dengan jadwal masing-masing, termasuk kegiatan keagamaan yakni Spiritual Program (SP). Kegiatan Spiritual Program (SP) diadakan seminggu sekali waktuny setiap hari Jumat Pagi dilaksanakan sebelum Proses Belajar Mengajar (PBM) dimulai. Tempanya dilapangan upacara, kalau situasi hujan dipindah ke depan kelas / koridor. Tujuan kegiatan ini untuk membiasakan anak menerapkan nilai-nilai agama yang sudah dimiliki baik bidang akhlak (sopan santun), bacaan Al-Qur`an, tauhid, bacaan As-maul Husna. dan lain-lain.
Agenda kegiatan Spiritual Program (SP) meliputi: 1. Pembukaan 2. Pembacaan kalam Ilahi beserta terjemahan Al-qur`an / saritilawah 3. Pembacaan Asmaul Husna 4. Ceramah agama / tausiah 5. Inpormasi dinas dari bagian kurukulum 6. Penampilan dari siswa / siswi sewaktu waktu. 7. Doa / penutup. Petugas Spiritual Program (SP) bergantian sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan baik petugas dari siswa maupu bapak ibu guru. Kegiatan SP pagi ini hanya kelas VII saja.
Berikut ini poto kegiatan Spiritual Program (SP) di SMPN 1 Rengasdengklok Kecamatan Rengasdengklok Kabupaten Karawang Jawa Barat semoga bermanfaat aamiin.
Komentar
Posting Komentar